PerpusIAINMetro–Jurusan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) menggelar Seminar yang bertajuk Dauroh Tadribiyah Li Muallimi Al Lughah Al Arobiyah. Acara ini berlangsung berkat kerjasama antara Jurusan PBA Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Metro dengan Iittihad Mudarrisi Al Lughoh Al Arobiyah dan Maskaz Buhusts Watawashul Al Ma’rifi Saudi Arabiyah. Acara ini berlangsung selama dua hari dari tanggal 3 dan 4 Agustus 2017 yang diikuti oleh 150 peserta terdiri dari Dosen dan Guru Bahasa Arab Sekota Metro. Hadir sebagai Pembicara pada seminar ini adalah Dr. Ali Ma’youf dari Ryad Saudi Arabiyah. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi Bahasa Arab dan memberikan pemahaman bagi Pengajar Bahasa Arab tentang Pengembangan Bahasa Arab bagi pelajar Non Arab. (Md)
Related Posts
Kunjungan Pustakawan UIN Salatiga ke Perpustakaan Bait Al-Hikmah IAIN Metro
Kepala Perpustakaan Bait Al-Hikmah IAIN Metro Periode 2018 – 2021 Tutup Usia
Kepala Perpustakaan Bait Al-Hikmah IAIN Metro Hadiri Seminar Nasional dan MoU dengan Perpustakaan Nasional
Prof. Ross Woods Kunjungi Perpustakaan Bait Al-Hikmah IAIN Metro
Amanat Apel: Rektor Ajak Civitas Akademika Wujudkan Green Campus
No Responses